Minggu, 10 Oktober 2010

Terrios 'Liar' Kini Tampil Beda

Daihatsu secara resmi telah memperkenalkan SUV Daihatsu 7-penumpang yang telah di-facelift atau penampilannya disegarkan,  di Gunung Putri, Cibinong, Bogor. Selain itu juga ada penambahan fitur baru dan penggantian beberapa komponen. Misalnya, yang tidak terlihat namun bisa dirasakan adalah power steering. Terios sebelumnya menggunakan power steering hidraulik yang masih menggunakan tenaga mesin langsung untuk mengoperasikannya. New Terios, menggunakan  electric power steering (EPS). Motornya langsung dipasang di kolong setir. 
 Kendaraan ini mendapat respon positif dari kalangan eksekutif muda yang berjiwa adventure. Dengan makin tingginya tingkat permintaan konsumen dan ketatnya persaingan di pasar SUV, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) pun memperbarui Terios.
ADM bahkan berani mengklaim bahwa Daihatsu Terios terbaru ini menghasilkan konsumsi bahan bakar yang lebih irit 6% dibandingkan versi sebelumnya, yaitu rata-rata sekitar satu liter bensin untuk jarak 11,7 kilometer (km), dengan kondisi jalan sehari-hari, empat orang penumpang dan AC single.
Desain baru dari front grille dan bumper depan yang lebih kokoh dan air dam lebih lebar dan aerodinamis, membuat penampilan SUV yang mengusung tagline Stylish and Adventure SUV ini semakin sporty.
Terios tampil lebih dinamis dan trendi dengan memakai disain velg yang baru. Selain itu, desain baru bumper belakang yang dilengkapi dengan reflector yang lebih terang dan lampu belakang dengan tipe clear lens, membuat Terios tampak lebih mewah.
Tampilan interior semakin mewah dengan hadirnya warna dan motif baru, yang sedikit lebih gelap dari sebelumnya. Selain itu, perubahan signifikan terlihat pada disain dashboard yang baru yang mengaplikasikan integrated head unit yang menyatu dengan center meter cluster, dilengkapi dengan tombol audio pada stir membuat pengemudi tidak lelah mata dan tangan saat berkendara.
7-seater SUV ini juga dilengkapi tambahan fungsi baru, dimana kursi pengemudi dapat diatur ketinggiannya sesuai dengan postur tubuh, serta pengaplikasian one-touch tumble yang memudahkan keluar masuk penumpang ke baris ketiga, serta sandaran kursi baris ketiga yang dapat dilipat terpisah sesuai kebutuhan.
Selain itu, karakteristik coil spring dan shock absorber juga mengalami penyempurnaan, yang membuat penumpang di baris ketiga lebih nyaman serta kestabilan berkendara yang lebih baik.
Insulator juga disempurnakan sehingga menghasilkan suhu kabin yang lebih dingin, terutama saat mesin idle.

Untuk keamanan, varian transmisi otomatis dari Terios terbaru kini dilengkapi teknologi shift lock, memberikan keamanan lebih saat parkir, terutama di jalan yang menanjak atau menurun. hmmm..well..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar